Kebakaran lahan kembali terjadi di Kota Jambi, tepatnya di kawasan Kelurahan Penyengat Rendah, Kecamatan Telanaipura, pada Rabu (4/9/2024). Kebakaran yang diduga berasal dari tumpukan sampah di pinggir jalan ini menarik perhatian warga yang menyaksikan kobaran api di sepanjang jalan.
Menurut pantauan di lokasi, tiga unit pemadam kebakaran Kota Jambi telah dikerahkan untuk menangani kebakaran tersebut. Namun, hingga sore hari, api masih terus menjalar dan sulit dikendalikan. Asap tebal hitam membumbung tinggi, sementara puing-puing rumput yang terbakar beterbangan di jalan lintas, menambah kesulitan bagi para petugas.
Salah seorang warga sekitar mengungkapkan bahwa asap telah terlihat sejak malam sebelumnya, namun titik api baru muncul pada sore hari. “Asap sudah terlihat sejak semalam, tapi api baru muncul sore ini,” ujarnya.
Saat ini, petugas pemadam kebakaran dibantu aparat keamanan masih berjibaku di lokasi kejadian untuk memadamkan api yang terus meluas. Warga sekitar diimbau untuk menjauh dari lokasi demi keselamatan.